Penyusunan rencana pembangunan nagari Bagi aparat pemerintahan nagari dan tokoh masyarakat Di nagari persiapan kamang tangah anam suku Kecamatan kamang magek, kabupaten agam

  • Al Rafni Al Rafni Staf Pengajar Fakultas Ilmu Sosial Universitas Negeri Padang
  • Suryanef Suryanef Staf Pengajar Fakultas Ilmu Sosial Universitas Negeri Padang
Keywords: perencanaan pembangunan nagari, perangkat nagari, dan teknik penggalian potensi nagari.

Abstract

Pengabdian kepada masyarakat ini merupakan hilirisasi dari tiga penelitian sebelumnya. Dari ketiga hasil penelitian tersebut menunjukkan perlunya usaha serius untuk meningkatkan sumberdaya manusia pada pemerintahan nagari, khususnya perangkat pemerintahan nagari. Terlebih lagi bagi nagari baru hasil pemekaran seperti Nagari Persiapan Kamang Tangah Anam Suku di Kecamatan Kamang Magek Kabupaten Agam. Nagari ini membutuhkan perangkat nagari serta tokoh-tokoh masyarakat nagari yang memahami proses penyusunan perencanaan pembangunan nagari melalui teknik sketsa nagari, kalender musim, diagram kelembagaan, serta peluang potensi nagari. Khalayak sasaran akhirnya dapat memahami dan mempraktekkan cara-cara penggalian potensi nagari sekaligus menyusun rencana pembangunan nagari. Metode pelaksanaan terdiri dari dua bentuk yaitu penyuluhan dan workshop

Published
2019-04-13

Most read articles by the same author(s)

Obs.: This plugin requires at least one statistics/report plugin to be enabled. If your statistics plugins provide more than one metric then please also select a main metric on the admin's site settings page and/or on the journal manager's settings pages.